Minggu, 29 Juni 2008

"MARSILIO FICINO (1433-1499)"

Ficino adalah salah satu perintis dan pendiri "Akademi" baru pada 1462. Ia menjadi tokoh sentral dalam gerakan kebangkitan kembali filsafat Neo-Platonisme di Italia. Di kota Firenze, khususnya filsafat Plato dipelajari dan dikagumi. Ficino menyelidiki masalah keindahan secara teoritis. Ia berpendapat bahwa "Dengan suatu konsentrasi yang mengarah pada inti batin", seorang seniman menciptakan karya seni yang kemudian diwujudkan secara konkret. Pandangan ini mengandung suatu dualisme yang bahkan tidak ditemukan dalam pemikiran Plato. Pandangan ini bahkan agak mendekati pemikiran Rasionalisme yang muncul di kemudian hari. Pemikiran Plato sebenarnya lebih dekat dengan pendekatan Eksistensial-Fenomenologis modern yang terfokus pada terjadinya intuisi seni dalam penciptaan karya seni ; dan juga mengutamakan kesinambungan pengamatan karya seni dengan munculnya rasa keindahan atau pengalaman estetis.

0 comments: